SoE, 12 Juli 2025 – PLUT DiskopUKM NTT Fasilitasi Sertifikasi Halal untuk 25 Pelaku Usaha Perempuan Binaan Yayasan Kopernik
Tim PLUT Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi NTT mendampingi dan memfasilitasi tahap pertama Sertifikasi Halal bagi 25 pelaku usaha perempuan yang merupakan binaan Yayasan Kopernik di Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).
Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya serius kami dalam mendorong UMKM NTT untuk semakin kompetitif, berdaya saing, dan siap masuk ke pasar yang lebih luas, baik nasional maupun global. Sertifikasi halal tidak hanya menjawab kebutuhan konsumen muslim, tetapi juga menjadi standar penting dalam menjamin kualitas dan kepercayaan produk.
Tim PLUT memberikan asistensi langsung mulai dari pengisian dokumen, pengecekan kelengkapan, hingga pendampingan teknis bersama lembaga berwenang. Diharapkan melalui fasilitasi ini, pelaku usaha perempuan di TTS semakin berdaya dan produk mereka naik kelas. Dinas Koperasi dan UKM Provinsi NTT melalui PLUT akan terus hadir mendampingi proses pemberdayaan UMKM agar semakin mandiri dan berkelanjutan. AYO BANGUN NTT!

Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Dokumen RAT Dan Penyusunan Laporan Keuangan KDKMP di Kabupaten Ende
Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Dokumen RAT Dan Penyusunan Laporan Keuangan KDKMP di Kabupaten Ende (23-26 Oktober 2025) Kegiatan Bimbingan Teknis Penyusunan Dokumen RAT Dan Penyusunan

Pelatihan Penguatan Tata Kelola dan Organisasi di Kabupaten Timor Tengah Selatan
Kamis, 16 Oktober 2025 – Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Nusa Tenggara Timur, Dr. Drs. Jusuf Lery Rupidara, M.Si mengisi materi tentang perkoperasian sekaligus

Bimtek Penyusunan Dokumen RAT dan Laporan Keuangan KDMP di Kabupaten Belu
Senin, 13 Oktober 2025 – Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Nusa Tenggara Timur, Dr. Drs. Jusuf Lery Rupidara, M.Si membuka acara sekaligus memberikan materi

